Wonogiri - Anggota Babinsa Koramil 14/Jatisrono, Sertu Mianto bersama rekan Babinsa Serda Agus Guridno, menghadiri undangan pelepasan siswa-siswi Taman Kanak Pertiwi 31 Jatisrono yang berada di Dusun Kambu, Desa Rejosari, Kecamatan Jatisrono, Sabtu(24/6/23).
Terkait kehadirannya dalam kegiatan perpisahan, Serda Agus mengatakan bahwa kehadiran TNI AD khususnya Babinsa Koramil 14/Jatisrono pada kesempatan ini adalah bentuk kesinambungan dari kegiatan Outing Clas yang pernah dilaksanakan oleh TK Pertiwi 31 ke Makoramil 14/Jatisrono.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Serda Agus Guridno mengucapkan selamat kepada anak-anak yang telah menyelesaikan pendidikan di tingkat TK dan berharap dapat melanjutkan pendidikan hingga tamat sekolah menjalang ke tingkat Universitas.
" Selamat untuk anak-anak yang hari ini melaksanakan perpisahan, yang sudah menyelesaikan pendidikan ditingkat Taman Kanak-Kanak, semoga nantinya apa yang diajarkan oleh Guru guru bisa dikembangkan di sekolah lanjutan yaitu Sekolah Dasar ", ucapnya.
Babinsa juga berharap kepada wali murid agar selalu memperhatikan buah hatinya saat bermain, karena saat umur sekarang anak-anak baru dalam masa aktif,
(Rahmat)
0 comments:
Posting Komentar
Harus bersifat membangun