Berita Terkini

Direktur PT MSM/TTN (David Sompie), Mengelak Dengan Adanya Bukti  Mengenai  Chatingan (wast app) Dari Warga, Bitung Sulawesi Utara 

Bitung dengan adanya pemberitaan yang kemarin Rabu 18/09/2024 Dengan Adanya Kunjungan Dari Kementrian ESDM Dan Pertambangan PT. MSM/TTN, Men...

Postingan Populer

Minggu, 17 Desember 2023

Polsek Cikijing Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Kampanye Caleg DPRD Kabupaten Majalengka



Majalengka, - Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan kampanye Caleg DPRD Kabupaten Majalengka Dapil V No. Urut 3, Muhammad Rifa'i dari Partai PKS, Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar menggelar apel kesiapan pengamanan. Apel ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Cikijing, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., didampingi oleh Kapolsek Cingambul IPTU Budiman Hidayat dan Panit Binmas Polsek Cikijing IPDA Cecep Sumahadi. Kegiatan ini berlangsung di halaman kantor Polsek Cikijing pada Minggu (17/12/2023).

Apel kesiapan ini merupakan bagian dari langkah-langkah persiapan dalam mengamankan kegiatan kampanye, yang akan berlangsung seiring dengan mendekatnya pelaksanaan Pemilu 2024. Personil pengamanan akan ditempatkan di sejumlah titik yang diidentifikasi sebagai rawan terjadinya gangguan kamtibmas selama kampanye berlangsung.

"Kami melakukan apel kesiapan untuk memastikan semua personil yang terlibat dalam pengamanan kampanye siap dan terkoordinasi dengan baik. Keberadaan petugas kepolisian di setiap titik rawan akan meminimalisir potensi gangguan kamtibmas," kata Kapolsek Cikijing AKP Rudy Djunardi M.

Pengamanan kampanye bukan hanya berfokus pada kelancaran acara kampanye di titik tertentu, namun juga melibatkan penjagaan terhadap distribusi bantuan sosial yang akan dibagikan sebagai bagian dari kegiatan kampanye. Dalam hal ini, Caleg DPRD Kabupaten Majalengka No. Urut 3 Dapil V dari Partai PKS, Muhammad Rifa'i, akan menggelar bazar murah berupa terigu, tepung tapioka, minyak goreng, dan gas LPG 3kg.

"Kami siapkan personil untuk mengawal distribusi dan pelaksanaan bazar murah ini agar berjalan dengan lancar dan aman. Tentu saja, kami akan tetap menjaga netralitas dan memberikan pelayanan prima kepada seluruh masyarakat," tambah Kapolsek.

Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si., CPHR., menambahkan Dengan langkah-langkah kesiapan ini, diharapkan pelaksanaan kampanye dapat berlangsung dalam suasana yang kondusif, tanpa gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat."tambahnya.


#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

0 comments:

Posting Komentar

Harus bersifat membangun