Berita Terkini

Polresta Cirebon Berikan Pelayanan Pencoblosan di TPS Rutan Polresta Cirebon

Polresta Cirebon memberikan Pelayanan Pencoblosan di TPS Rutan Polresta Cirebon pada kontestasi Pilkada Serentak 2024, Rabu (27/11/2024). Ke...

Postingan Populer

Minggu, 22 September 2024

Puluhan Ribu warga Desa Danawinangun Dan Sekitar Kecamatan Klangenan, Jamblang, Mengikuti Acara Arak-Arakan Nyi Endang Geulis


Klangenan puluhan ribu Warga Desa Danawinangun dan Sekitar kecamatan Klangenan, Jamblang memenuhi jalanan Sekitar Desa Danawinangun kecamatan Klangenan kabupaten Cirebon hanya untuk melihat dan menyaksikan Arak-Arakan  di Desa Danawinangun kecamatan Klangenan  yang di laksanakan tanggal 21 September 2024.

Sukarman selaku kuwu memaparkan ini adalah adat istiadat desa kami yang setiap tahunnya kami melestarikannya, Mider buyut, dihadiri kuwu - Kuwu sekecamatan klangenanne dan juga dihadiri Camat, Kapolsek, Danramil, Ormas LSM terutama DPP AMPAR CIREBON yang tiap tahunnya selalu ikut serta dalam kegiatan tersebut, dan ribuan warga, dari berbagai pelosok daerah datang menyaksikan acara utama dalam rangkaian ngunjung Buyut Pengampon karena mider buyut merupakan acara yang paling sakral yang mengarak benda benda pusaka keliling kampung yang dulunya merupakan tanah Pengampon yang sekarang bernama Desa Danawinangun ujar kuwu Sukarman.

Ketua Satgas DPP AMPAR H. Babil mengatakan bahwa acara adat istiadat ini merupakan tradisi yang setiap tahunnya diselenggarakan untuk mengenang jasa leluhur Desa Danawinangun.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun dilaksanakan oleh masyarakat desa danawinangun kegiatan ider-ideran ini  milik Desa Danawinangun tapi daerah Sekitar,, Danawinangun juga ikut berpartisipasi ikut Arak-Arakan atau ide-ideran ngunjung buyut ini ujar tokoh masyarakat Desa Danawinangun yang biasa disapa Bang Anyak. ((EDI BABIL))

0 comments:

Posting Komentar

Harus bersifat membangun