BLORA - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun Anggaran 2024 di Desa Geneng Kecamatan Jepon Kabupaten Blora secara resmi ditutup dengan gelaran upacara di lapangan desa setempat, Jumat, 7 Juni 2024.
Sebagai inspektur upacara Dandim 0721/Blora Letkol Czi Yuli Hartanto, S.E., sedangkan komandan upacara Kapten Inf Sugiyanto.
Dalam rangkaian upacara itu Irup Komandan Kodim 0721/Blora Letkol Czi Yuli Hartanto, S.E secara simbolis menerima kembali alat peralatan kerja dari sejumlah perwakilan.
Selanjutnya penandatanganan naskah serah terima antara Dandim 0721/Blora dengan Pemkab Blora yang diwakili Bawa Dwi Raharja, Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah. Kemudian dilanjutkan pemukulan kentongan oleh Dandim 0721/Blora didampingi Forkopimda Kabupaten Blora sebagai tanda selesainya TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2024 di Desa Geneng.
Pada upacara penutupan itu, Dandim 0721/Blora Letkol Czi Yuli Hartanto membacakan amanat Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) IV/Diponegoro Mayor Jenderal TNI, Deddy Suryadi, S.I.P., M.Si.
Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jenderal TNI Deddy Suryadi menyampaikan, Program TMMD yang dilaksanakan selama lebih dari delapan dekade ini merupakan salah satu Program Bakti TNI untuk membantu pemerintah daerah dalam percepatan program pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur bagi masyarakat yang tinggal di pedesaan dan di daerah terpencil.
"TMMD Reguler ke-120, tahun 2024 kali ini mengambil tema Dharma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah," ucapnya.
Dari tema tersebut membuktikan TNI bersama dengan Pemerintah Daerah, Polri dan masyarakat secara bersama-sama mendukung percepatan pembangunan infrastruktur dan fasilitas umum guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat sebagai bentuk pengabdian TNI bersama seluruh unsur di wilayah kepada bangsa dan negara.
Sementara itu berdasarkan laporan yang disampaikan Pasiter Kodim 0721/Blora Kapten Inf Lukman Hakim, disebutkan pelaksanaan TMMD Sengkuyung Tahap II di Desa Geneng, dimulai tanggal 8 Mei sampai dengan 7 Juni 2024.
"Sasaran fisik, pembuatan jalan makadam, pembuatan talud dan pembuatan plat beton telah dilaksanakan dengan hasil 100 persen," jelasnya.
Sedangkan sasaran non fisik, materi penyuluhan dan ketrampilan yang telah disampaikan dapat diterima, dipahami dan dimengerti oleh masyarakat.
"Selama kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap II, Tahun Anggaran 2024 tidak ditemui adanya hambatan," kata Pasiter Kodim 0721/Blora Kapten Inf Lukman Hakim.
Selesai pelaksanaan upacara penutupan TMMD, Forkopimda Blora dan tamu undangan melaksanakan foto bersama dilanjutkan peninjauan ke lokasi sasaran fisik TMMD.
Dandim 0721/Blora didampingi Ketua Persit KCK Cabang XLII Ny. Weny Yuli Hartanto serta Forkopimda melaksanakan pemberian sembako secara simbolis kepada warga desa setempat, dilanjutkan pemotongan pita sebagai tanda diresmikannya sasaran fisik TMMD di desa Geneng.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Kasdim Blora Mayor Inf Bani, Danyon 410/Alugoro Letkol Inf Agung Cahyono, Wakapolres Blora, Kompol Riwayat Sosiyanto,SH,M.Si, Kepala PMD Kab. Blora Yayuk Windrati, S.IP, Kepala Dinkominfo Blora Pratikto Nugroho, S.Sos., MM., Forkopimcam Jepon, Para Perwira Kodim Blora, Ketua Persit KCK Cabang XLII Ny. Weny Yuli Hartanto, TP PKK Kab. Blora, Perwakilan Bhayangkari Polres Blora, Kepala Desa Geneng Jati Halim, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan tamu undangan lainnya. Adapun peserta upacara TNI-Polri, Satpol PP, ormas, perkumpulan seni beladiri, dan Pramuka.
L.I