Berita Terkini

Dampingi Posyandu, Bukti Nyata Babinsa Peduli Kesehatan Warganya Terutama Lansia

Surakarta  -  Peduli kesehatan warga masyarakat terutama Lanjut Usia (Lansia), Babinsa Kelurahan Gandekan Koramil 04/Jebres Kodim Surakarta ...

Postingan Populer

Jumat, 07 Juni 2024

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Terima Kunjungan Dari Wadan Kodiklat TNI



TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya). Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla menerima kunjungan Wadan Komando Pendidikan dan Latihan (Kodiklat) TNI Marsda TNI Widyargo Ikoputra, S.E., M.M., CIQaR beserta rombongan dalam rangka meninjau tempat latihan Super Garuda Shield di Kesatrian Marinir Soeroto II Ujung Semampir, Surabaya. Jumat (07/06/2024).

Kedatangan Wadan Kodiklat TNI beserta rombongan ke Yonif 5 Marinir dengan tujuan untuk meninjau kesiapan tempat yang nantinya akan dijadikan sebagai bagian dari daerah latihan Latgabma Super Garuda Shield TA 2024.
 
Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla berharap dengan diadakannya survei lokasi ini dapat memberikan gambaran kepada panitia penyelenggara yang nantinya akan digunakan untuk latihan bersama dalam Latgabma Super Garuda Shield TA. 2024.

''Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada panitia penyelenggara Latgabma Super Garuda Shield TA. 2024 karena sudah mau berkunjung langsung untuk melihat kesiapan Batalyon Infanteri 5 Marinir dalam menghadapi Latgabma Super Garuda Shield TA. 2024 yang akan datang," ujar Danyonif 5 Marinir.

L.I

Kamis, 06 Juni 2024

Ciptakan Lingkungan Bersih dan Sehat , Koramil 04 Tinggimoncong Laksanakan Karya Bakti Pembersihan Pasar



GOWA - Bentuk kepedulian dan pengabdian TNI AD kepada Masyarakat, Koramil 1409-04/Tinggimoncong Kodim 1409/Gowa melaksanakan Karya Bakti Pembersihan Pasar Sentral Malino Kec. Tinggimoncong  Kab. Gowa, Jumat (07/06/2024)

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat serta mencegah bibit penyakit dari tumpukan  sampah-sampah khususnya yang ada di area Pasar Sentral Malino.

Pada kegiatan pembersihan di Pasar Sentral Malino, Personel Koramil bersama masyarakat membersihkan  sampah yang berserakan di sekitar Pasar yang menyebabkan bau tidak sedap dan akan menjadi bibit penyakit.

Serma Sukri menyampaikan kegiatan pembersihan ini bertujuan membangun sinergitas antara TNI, Aparat pemerintahan desa dan masyarakat lainnya dalam mewujudkan kemanunggalan TNI-rakyat.

"Juga untuk membantu masyarakat dalam menciptakan Pasar yang bersih, sehat dan rapih, sehingga masyarakat juga sehat dalam berkehidupan serta kenyamanan penjual dan pembeli dalam bertransaksi," Ucapnya

Jumat Berkat, Satgas Yonif 721/Mks Bagikan Nasi Bungkus Untuk Masyarakat Papua



Jumat berkah, Prajurit Rusa Hitam Satgas Yonif 721/Mks Pos Popome bagikan ratusan nasi bungkus untuk masyarakat Desa Popome, Distrik Makoni, Kab. Lanny Jaya, Papua Pegunungan, Jumat (07/06/24).

Demikian disampaikan oleh Danpos Popome Lettu Inf Amir dalam keterangannya.

Dikatakan Danpos kegiatan ini dilaksanakan guna menjalin hubungan baik dengan masyarakat sekitar, khususnya yang berada di Distrik Makoni.

"Pemberian nasi bungkus kepada masyarakat ini dilaksanakan sebagai bentuk perhatian kami TNI terhadap masyarakat, juga dengan dilaksanakan kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus mempererat hubungan yang baik antara TNI dengan masyarakat sekitar," jelasnya.

Pemberian nasi bungkus untuk masyarakat ini dilaksanakan di sekitar Pos Popome Satgas Yonif 721/Mks, masyarakat sekitar pos menyambut baik kegiatan tersebut.

Malies Murip yang merupakan Kepala Desa Popome menyampaikan rasa terima kasihnya kepada personel pos atas perhatian yang diberikan.

"Kami sangat senang dengan kehadiran Bapak TNI disini, sudah satu tahun kami disini selalu mendapat perhatian dari Bapak TNI, terima kasih sudah mau menjalin hubungan yang baik dengan kami, semoga Tuhan memberkati," ujarnya.

L.I

Peringati Hari Solo Menyapu, Kodim 0735/Surakarta Terjunkan Babinsa Laksanakan Pembersihan di Wilayah Binaan

Surakarta - Dalam rangka memperingati hari Solo menyapu, Kodim 0735/Surakarta menerjunkan Babinsa di masing-masing Koramil untuk melaksanakan pembersihan bersama warga dan seluruh elemen masyarakat.

Perwira Seksi Operasional (Pasiops) Kodim Kapten Cpl Warji saat dikonfirmasi awak media menegaskan Kodim Surakarta menginstruksikan Babinsa Jajarannya untuk terjun langsung ke masing-masing wilayah guna membaur dengan masyarakat untuk melaksanakan pembersihan.

" kegiatan gotong royong ini merupakan manifestasi kebersamaan TNI dengan masyarakat, yang selalu bekerja sama untuk menciptakan kebersihan lingkungan dan mengatasi kesulitan yang dihadapi masyarakat."tuturnya.

"Selain mendekatkan diri dengan masyarakat, kegiatan gotong-royong ini dianggap sebagai tanggung jawab bersama untuk menciptakan suasana kampung yang nyaman, sehat, dan bersih."ujarnya.

"Diharapkan, melalui kegiatan gotong royong ini, akan terwujud kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menciptakan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam berbagai aspek."imbuhnya.

"Terutama pada hari ini dalam rangka memperingati hari Solo Menyapu, kita berharap seluruh wilayah kota Surakarta ini menjadi bersih, sehat, rapi, dan indah."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Peduli Kesehatan, Babinsa Dan Perangkat Kelurahan Joyotakan Galakkan Apotik Hidup

Surakarta - Babinsa Kelurahan Joyotakan Koramil 03/Serengan Kodim 0735 Surakarta Sertu Harnawan bersama dengan Perangkat Kelurahan melaksanakan penyiapan lahan untuk dijadikan apotik hidup yang bertempat di Rt.003/I  Joyotakan Serengan, Jum'at (7/6/24)

Sertu Harnawan mengungkapkan bahwa dirinya bersama Perangkat Kelurahan memanfaatkan lahan yang tidak terurus untuk menjadi lahan apotik hidup yang nantinya akan ditanami yang bermanfaat, antara lain jahe, cabe, lengkuas, tomat dan yang lainnya.

"Pembuatan apotik hidup selain bermanfaat, juga dimaksudkan untuk memanfaatkan lahan kosong yang ada di Tanami sayuran dan holtikultura."tuturnya .

"Di samping dapat memperindah lingkungan juga dapat diambil hasilnya nanti," tegasnya

Sementara itu Kasi Lingkungan Hidup Ibu. Titik mengapresiasi kegiatan pembuatan apotik hidup ini, dan mengucapkan terima kasih kepada Babinsa atas Partispasi dan ikut memperhatikan kegiatan di wilayah.

Penulis : Arda 72

Tingkatkan Kinerja Linmas, Danramil 03/Serengan Berikan Arahan Dan Pembinaan

Surakarta - Untuk meningkatkan dan mensukseskan tugas Linmas, Danramil 03/Serengan Kodim 0735/ Surakarta Kapten Inf Narno memberikan pembekalan kepada  anggota Linmas se Kecamatan Serengan bertempat di Aula Kecamatan Serengan Jln Veteran Serengan, Jum'at (7/6/2024).

Kegiatan pembinaan Linmas ini di ikuti oleh 50 orang linmas dari 7 kelurahan se kecamatan Serengan dengan mengambil tema peningkatan sumber daya manusia Linmas Se - Kecamatan Serengan.

Danramil 03/Serengan Kapten Inf Narno mengatakan, "Linmas harus lebih peka terhadap kondisi dan situasi lingkungan wilayahnya terutama keamanan dan ketertiban. 

"Waspadai tamu asing yang ada di wilayahnya, Wujudkan peran aktif Linmas dalam usaha deteksi dini dan cegah dini terhadap kemungkinan adanya tindakan yang menganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. "tegas Danramil

Lebih lanjut Danramil menghimbau, "Linmas merupakan mitra Babinsa oleh karena itu peran Linmas sangatlah dibutukan apalagi kondisi  sekarang sedang  menjelang Pilkada serentak tahun 2024. Linmas merupakan unsur terdepan dalam pengamanan permasalahan yang ada di wilayah. 

"Dengan tugas yang semakin komplek termasuk membantu penanganan bencana, membantu menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, membantu dalam kegiatan sosial masyarakat, dan upaya pertahanan negara sebagai komponen cadangan."tukas Danramil.

Penulis : Arda 72

Koramil 02/Banjarsari Bersama Elemen Masyarakat Pergencar Pembangunan Saluran Air di Kp. Krembyongan kelurahan Kadipiro

Surakarta - Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan Masyarakat di bidang Infrastruktur Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta bersama dengan elemen masyarakat melaksanakan kerja bakti gotong royong membuat saluran air melalui Program Karya Bakti Daerah (KBD) Tahap III th.2024 di Kp.Krembyongan RT 03/RW 07 Kelurahan Kadipiro Kecamatan Banjarsari, Jum"at (07/06/2024) 

Sebelum pekerjaan di mulai terlebih dahulu dilaksankan Apel pegecekan baik personel maupun material yang dipimpin oleh Batuud 02/ Banjarsari Peltu Hariyato yang diikuti oleh TNI dan Elemen Masyarakat yang tergabung Satgas Karya Bakti Daerah.

"Setelah Apel dilanjutkan pembagian tugas dan  sasaran yang telah di tentukan guna memaksimalkan setiap pekerjaan agar pelaksanaan KBD Cepat selesai dan tepat sasaran sesuai batas waktu yang di tentukan."tegas Peltu Harianto.

"Dalam pengerjaannya TNI dan Elemen masyarakat bahu membahu gotong royong  berjibaku dengan alat dan material dengan menyelesaikan sasaran demi sasaran agar mendapatkan Hasil Yang makimal."tuturnya.

"Terlepas dari Itu peran serta Ibu -Ibu PKK dalam membantu program Karya Bakti Daerah dengan meyiapkan logistik baik seperti minuman ,snack dan makan siang guna menambah stamina kepada personel Satgas yang berjibaku dengan Sasaran."imbuhnya.

"Selain itu melalui kegiatan Karya Bakti Daerah ini tercipta semangat kebersamaan dan terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat."pungkas Peltu Harianto.

Penulis : Arda 72

Resmi Ditutup, Sasaran TMMD Sengkuyung Tahap II TA 2024 Kodim 0735/Surakarta Seluruhnya Selesai 100 %

Surakarta - Bertempat di Lapangan Lokananta Jl. A. Yani Kelurahan Kerten Kecamatan Laweyan telah dilaksanakan Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa/TMMD Sengkuyung Tahap II TA 2024 Kodim 0735/Surakarta, dengan Tema "Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah"

Bertindak Selaku Inspektur Upacara Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Eko Hardianto, S.H., M.I.P. membacakan amanat Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Dedy Suryadi, S.I.P., M.Si. 

"Perlu saya sampaikan bahwa program TMMD yang telah diselenggarakan selama lebih dari delapan dekade ini merupakan salah satu Program Bakti TNI untuk membantu pemerintah daerah dalam percepatan pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur bagi masyarakat, khususnya yang tinggal di pedesaan dan di daerah-daerah terpencil"

"Kami menyadari bahwa TNI, dalam hal ini Kodam IV/Diponegoro, tidak dapat bergerak sendiri melaksanakan program ini dan senantiasa membutuhkan dukungan semua pihak. Untuk itu, pada kesempatan yang baik ini, saya mengucapkan terima kasih kepada para Bupati/Wali Kota beserta jajaran Forkopimda, pejabat dinas, anggota TNI-Polri setempat, dan segenap warga masyarakat yang selama kurang lebih satu bulan bersama TNI, dengan penuh semangat dan bahu untuk menuntaskan program-program TMMD di masing-masing lokasi"tuturnya.

"TMMD Reguler ke-120 dan Sengkuyung tahap II TA 2024 kali ini mengambil tema "Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah". Tema ini mengandung makna bahwa TNI bersama dengan Pemerintah Daerah, Polri dan masyarakat secara bersama-sama mendukung percepatan pembangunan infrastruktur dan fasilitas umum guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat sebagai bentuk pengabdian TNI bersama seluruh unsur di wilayah kepada bangsa dan negara"

Lebih lanjut ditegaskan pada program tahap II TA 2024 kali ini, Kodam IV/Diponegoro menggelar TMMD Reguler ke-120 di beberapa Kabupaten yaitu Kabupaten Wonososbo, Sukoharjo, Banjarnegara dan Semarang, Selain empat Kabupaten tersebut, seluruh Kodim di jajaran Kodam IV/Diponegoro juga menyelenggarakan TMMD Sengkuyung sebagai wujud tekad Kodam IV/Diponegoro dalam membantu percepatan pembangunan di daerah secara merata dan menyeluruh.

"Pada penyelenggaraan TMMD tahap ini telah berhasil diselesaikan pekerjaan sasaran fisik seperti pembangunan rabat beton, pembangunan jalan, pembangunan jembatan, pembangunan talud jalan dan pembangunan jamban. Sementara itu untuk sasaran non fisik meliputi sosialisasi/penyuluhan Penegakan Perda, Kesehatan, penurunan stunting, posyandu, wawasan kebangsaan, bahaya narkoba, sasembada pangan dan penanggulangan bencana alam."imbuhnya.

"Selanjutnya juga dilaksanakan sasaran yang menjadi program unggulan Bapak Kepala Staf Angkatan Darat yang meliputi program pompanisasi, penanaman pohon, pemebrsihan pasar dan sungai, rehab RTLH, pembuatan sumur bor, pembagian sembako, program ketahanan pangan dan rehab Masjid, pada kesempatan yang baik ini, sekali lagi saya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah bekerja secara maksimal sehingga sasaran fisik maupun non fisik TMMD dapat diselesaikan dengan baik dan tepat waktu"pungkasnya.

Sementara itu Komandan Kodim 0735/Surakarta mengatakan bahwa sasaran TMMD berupa sasaran fisik berupa perbaikan Talud Sungai seoanjang 233 meter di Jl. Nangka Raya RT 02 RW 9 Kelurahan Kerten Kecamatan Laweyan, Sementara sasaran non fisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negar, Penyuluhan penanaman nilai nilai ideologi Pancasila, Penyalahgunaan Narkoba, Penyuluhan KB Kes dan Stunting, Penyuluhan Mitigasi Banjir dan Kebakaran, Penyuluhan Pengelolaan Sampah, Penyuluhan Administrasi Kependudukan, Pembagian sembako pada masyarakat kurang mampu di sekitar wilayah TMMD dan seluruhnya telah selesai 100%.

"Seluruh kegiatan telah selesai dengan baik dan tepat waktu, harapan saya semoga apa yang telah di kerjakan bisa bermanfaat bagi warga Jekawal dan sekitarnya, saya minta agar dirawat dan di jaga dengan baik agar awet dan tahan lama"tutur Dandim.

Penulis : Arda 72