Berita Terkini

Satresnarkoba Wonosobo Tangkap Pengedar dan Pengguna Sabu, Hasil Pengembangan Kasus Sebelumnya

Ko Satresnarkoba Polres Wonosobo, yang dipimpin oleh AKP Teguh Sukoso, berhasil menangkap **Wahyu Eko Wibowo**, seorang pria yang diduga ter...

Postingan Populer

Rabu, 26 Juni 2024

Dinas ATR/BPN Kabupaten Majalengka Gelar Sosialisasi Layanan Elektronik Dan Sertifikat Elektronik




Majalengka - Kantor Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kabupaten Majalengka mengelar Sosialisasi layanan Elektronik Dan sertifikat elektronik,dengan Tema "Pembinaan dan Peningkatan Kualitas PPAT-PPATS Kabupaten Majalengka". yang bertempat di fitra hotel majalengka "Kamis (27/06/2024).

Acara dibuka Pejabat Bupati Majalengka Dr.H.Dedi Supandi,.S.Stp,.M.Si menyampaikan, sertifikat dan layanan elektronik pertanahan merupakan salah satu solusi tepat untuk mengatasi berbagai permasalahan yang selama ini sering dihadapi, seperti birokrasi yang berbelit-belit dan  waktu pelayanan yang lama.

Dengan adanya sertifikat elektronik, proses pendaftaran tanah akan menjadi lebih cepat dan efisien,Masyarakat tidak perlu lagi membawa berkas fisik yang rentan terhadap kerusakan atau kehilangan. Ini bisa memudahkan masyarakat, sehingga transparansi dan akuntabilitas dalam pelayanan pertanahan dapat terwujud," ujar Dedi.

Dedi Supandi berharap, seluruh peserta dapat memahami materi yang disampaikan. Karena dengan adanya pemahaman menyeluruh tentang prosedur dan mekanisme yang harus ditempuh, maka sertifikat dan layanan elektronik ini dapat diimplementasikan dengan lancar dan optimal.

"Saya juga berharap agar kita bersama-sama untuk mendukung dan berpartisipasi aktif dalam menyukseskan program ini. Kerja sama dan sinergi dari semua pihak sangat diperlukan untuk mewujudkan pelayanan yang maksimal," pungkanya

Kepala Kantor ATR/BPN kabupaten majalengka Wendi Ismawan  mengatakan, sertifikat elektronik merupakan langkah dan inovasi dalam mendukung transformasi digital melayani dalam Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) dari Kementerian ATR/BPN Republik Indonesia.

"Selain itu, sertifikat elektronik hadir sebagai solusi dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik serta memberikan perlindungan dan jaminan keamanan data untuk masyarakat," kata wendi ismawan

Wendi Ismawan juga menyampaikan, keunggulan transformasi digital dalam perbaikan layanan pertanahan tersebut, diantaranya memperkuat keamanan arsip pertanahan agar tidak mudah hilang, tidak mudah rusak dan dapat di backup.

"Memperbaiki akuntabilitas penerbitan dokumen sekaligus mempermudah atentikasi dokumen, mempermudah akses informasi yang kredibel, mengurangi penggunaan kertas, pemenuhan SOP dalam layanan pertanahan serta menghasilkan produk layanan yang akuntabel, lebih efisien dan up to date," ujarnya

Lebih lanjut,Wendi Ismawan mengatakan, Kantor ATR/BPN Kabupaten Majalengka akan melakukan launching sertifikat elektronik Tanggal 10 Juli 2024 Sejawa Barat, Saya berharap dengan adanya sosialisasi ini, layanan sertifikat elektronik akan dapat tersampaikan hingga ke masyarakat.((Babil,Adi))

Maksimalkan Penanganan ODGJ, Babinsa Kelurahan Kratonan Ikuti Bimtek Kawan Raga Jiwa

Surakarta - Babinsa Kelurahan Kratonan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Sertu Suwarno dan Koptu Resbiyanto Pada Pukul 08.00 Wib hingga selesai melaksanakan Bimbingan Teknis Kelompok Relawan yang menangani Orang dengan gangguan jiwa (Kawan Raga Jiwa) di Pendopo kelurahan Kratonan Jl. Pringgodani No.32 Serengan, Kota Surakarta. Rabu (26 Juni 2024).

Tujuan digelarnya Bimtek untuk melatih Kader Kesehatan Jiwa agar mampu menemukan kasus gangguan jiwa, mampu menangani kasus kesehatan jiwa dan menangani Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).


Ida Prihatin,S.Kep Ns Sebagai Narasumber dan Pemegang Program Keswamas Puskesmas Menyampaikan "Bimtek membahas perawatan kesehatan jiwa atau upaya memajukan pelayanan kesehatan jiwa, agar ODGJ yang tidak tertangani di masyarakat, mendapat pelayanan lebih baik".

Penanganan kesehatan jiwa di Indonesia merupakan salah satu masalah yang sering mengalami banyak kendala, yang menjadi kendala utama yakni stigma di masyarakat terhadap Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), Mereka masih kerap mendapatkan diskriminasi dan perlakuan yang tidak manusiawi bahkan oleh keluarga sendiri. Dengan adanya Bimtek ini berharap Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) harus diperlakukan sama seperti semua orang. 

Bimtek kali ini diikuti 20 peserta dari Kader kesehatan jiwa di kelurahan Kratonan, Seperti perwakilan dari warga masyarakat, Linmas serta termasuk Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang sering bersinggungan dengan ODGJ dan penanganannya.

Kepala kelurahan Kratonan Ibu Pratiwi SE Msi. menyampaikan "Kita ingin meningkatkan pengetahuan dan standar penanganan ODGJ bagi tenaga yang sering terlibat, seperti petugas kesehatan, warga masyarakat, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Penulis: Arda 72

Babinsa Kelurahan Laweyan Selalu Hadir Ditengah-tengah Kesulitan Warga

Surakarta - Babinsa kelurahan Laweyan Koramil 01 Laweyan Kodim Surakarta Serma Giminanto dan Sertu Eko melaksanakan patroli rutin dan sambang di wilayah binaan yakni Kelurahan Laweyan, Kecamatan Laweyan, Rabu (26/06/2024).


Serma Giminanto menuturkan bahwa dirinya terus intens melakukan kegiatan komunikasi maupun sambang diwilayah binaan,dalam giat patroli wilayah hari ini babinsa menemukan adanya kabel yang tidak kencang atau kendor sehingga sangat menganggu penguna jalan maupun aktifitas masyarakat sekitar yang melintas.

"Dengan segera kami bersama linmas bergerak mengatasi masalah yang ada dengan menarik hingga kencang dan mengikatnya."ujarnya.

"Sudah menjadi komitmen kami selaku Babinsa dan Aparat Kewilayahan untuk selalu berada di tengah-tengah kesulitan warga serta senantiasa membantu mengatasi kesulitan masyarakat sekitarnya."pungkas Serma Giminanto.

Penulis : Arda 72

Metode Komsos Senjata Utama Dekatnya Babinsa Danukusuman Dengan Warganya

Surakarta, Babinsa Kelurahan Danukusuman Koramil 03 Serengan Kodim 0735 Surakarta Sertu Rochani melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di Rumah Bapak Mustofa Kamal (Ketua RW 06) Jln. Tejonoto No 36 Danukusuman Serengan Kota Surakarta, Rabu pukul 09.00 Wib (26/06/2024)

Melalui kegiatan Komsos akan terjalin silaturahmi yang baik antara Babinsa dengan warga masyarakat di wilayah binaan, sehingga terciptalah suasana yang aman nyaman dan sejuk untuk memperlancar tugas keseharian sebagai Babinsa di wilayah binaannya, tutur Sertu Rochani

Sementara itu Bapak Mustofa Kamal selaku ketua RW. 06, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Babinsa dirumahnya, karena dengan silaturahmi berkunjung ini Babinsa dapat mengetahui informasi dan perkembangan situasi di wilayah binaan dan dapat melakukan upaya deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada suatu permasalahan ataupun hal - hal yang menonjol bisa cepat diselesaikan.

Penulis : Arda 72

PEMBEKALAN ASPERS KASAU KEPADA TARUNA AAU : SDM KUNCI WUJUDKAN ANGKATAN UDARA YANG AMPUH



Yogyakarta (Pen-AAU)
Asisten Personel (Aspers) Kasau Marsekal Muda TNI Djohn Amarul, S.A.B.,  menyampaikan pentingnya  sumber daya manusia (SDM) dalam memberikan ceramah pembekalan kepada 111 Taruna Tingkat IV Akademi Angkatan Udara (AAU) di Ruang Sutoyo Mako AAU, Rabu (26/6/2024). 

Dalam pembekalannya Aspers Kasau mengutip pernyataan Presiden RI  pertama Ir. Sukarno yang mengatakan  bahwa Angkatan Udara yang kuat adalah penentu kemenangan dalam perang modern.

Lebih lanjut Aspers Kasau mengatakan bahwa dalam upaya mencapai postur TNI AU  2024-2045, TNI telah merencanakan pembelian berbagai alutsista baru. 

"Saya harapkan para taruna nanti mengawaki alutsista ini untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Namun, ditegaskan bahwa tanpa SDM yang kompeten, secanggih apapun alutsista yang dimiliki akan sia-sia," ujarnya.

Dikatakan bahwa SDM adalah inti dari bergeraknya organisasi. Dalam semboyan AMPUH ( Adaptif,  Modern, profesional, Unggul dan Humanis) yang diusung Kasau, tergambar kekuatan dan kemampuan signifikan TNI AU dalam menjaga kedaulatan NKRI dan stabilitas kawasan.

Aspers Kasau juga mengingatkan akan tantangan ke depan bahwa dunia penuh kerawanan, ketidakpastian, kompleksitas, serta berbagai ancaman seperti kelangkaan pangan, air, energi, perubahan iklim, dan perang siber.

Di akhir pembekalan, Aspers Kasau menyampaikan beberapa penekanan kepada para taruna antara lain, pentingnya peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, jadilah perwira yang mumpuni, percaya diri, mandiri, dan terus mengembangkan kemampuan dan keterampilan diri, demikian tegas Aspers Kasau.

Hadir pada pembekalan Aspers  Kasau, Wagub AAU Marsma TNI Meka Yudanto, S.Sos., M.A.P., Para Direktur, Para Pejabat AAU serta Para Pengasuh Taruna Tingkat IV. (penaau-2024).

L.I.79

Jangan Pernah Lengah Dan Selalu Waspada Terhadap Segala Kemungkinan Yang Terjadi



Pen Yonko 464 Kopasgat. Malang,(26/6/2024). Batalyon Komando 464 Kopasgat. Kesiapan personel dan material sebelum pelaksanaan tugas harus benar - benar disiapkan dengan matang, terlebih pelaksanaan tugas dalam sebuah misi Pam VVIP. 

Seperti halnya tadi pagi yang diikuti oleh prajurit petarung Yonko 464 Kopasgat dibawah pimpinan orang nomor satunya Letkol Pas Puthut HM., M.Han mengikuti Apel Gelar Kesiapan dalam rangka Pam VVIP RI 2 di Lapangan Brawijaya Rampal Kota Malang. 

Apel gelar yang diambil oleh  Danrem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.I.P., M.Sos tersebut diikuti oleh seluruh unsur yang terlibat dalam Pam VVIP, yang didalamnya Yonko 464 Kopasgat menurunkan 2 tim sniper, 1 Tim Pamatan dan 1 SSK Pam ring 3.

Usai apel gelar pasukan tersebut Komandan Batalyon Komando 464 Kopasgat Letkol Pas Puthut HM., M.Han menyampaikan kepada prajuritnya agar menggaris bawahi apa yang telah disampaikan oleh pengambil apel gelar, tugas ini adalah sebuah kehormatan dan tanggungjawab besar, pastikan apa yang akan kita gunakan dalam pelaksanaan tugas Pam VVIP ini ready, displin dan kesiapan siagaan tinggi setiap personel harus selalu dijaga, jangan lengah dan selalu waspada terhadap segala kemungkinan yang bisa saja terjadi setiap saat selama kunjungan, bersinergilah dengan satuan samping agar tugas yang kita emban bisa berjalan lancar dan aman, pahami dan laksanakan tugas masing - masing sesuai dengan protap dan prosedur yang ada, kita berdoa bersama semoga Allah SWT selalu memberikan kita yang terbaik, tegasnya.

L.I.79

Bupati LSM LIRA Aceh Tenggara Mengapresiasi Polres Aceh Tenggara Karena Berhasil Mengungkap Bandar Narkoba



Baru-baru ini Polres Aceh Tenggara megungkap 2 kasus bandar narkoba jenis sabu berinisial HP (25 Tahun) Petani dengan barang bukti sabu 7,25 gr dan terhadap bandar berinisial NR (31 Tahun) Ibu Rumah Tangga dengan barang bukti sabu 20,58 gr.

Kapolres Aceh Tenggara, AKBP R. Doni Sumarsono, S.I.K, M.H, melalui Plt. Kasi Humas Ipda Patar Erwinsyah Nababan, S.H. membenarkan adanya pengungkapan kasus bandar sabu di wilayah Aceh Tenggara, hal ini merupakan upaya pemberantasan peredaran narkoba di wilayah Kabupaten Aceh Tenggara sampai ke akarnya.

Plt. Kasi Humas Polres Aceh Tenggara juga menerangkan bahwa anggaran milyaran di Sat Narkoba yang dihembuskan oknum tertentu telah disalahgunakan itu tidak benar, anggaran yang dialokasikan untuk Satresnarkoba hingga bulan Juni 2024 baru sekitar 50% dari total anggaran yang dianggarkan, namun Satresnarkoba tetap mampu menjalankan tugas penyelidikan dan penyidikan dengan optimal.

Bupati LSM LIRA Aceh Tenggara Fazriansyah, S.Pd Mengapresiasi Polres Aceh Tenggara yang telah berhasil membekuk bandar narkoba walaupun dengan modus yang tidak diduga oleh masyarakat umum, seperti pengungkapan bandar NR yang berkamuflase sebagai Ibu Rumah Tangga (IRT) namun dapat tercium bekal informasi dari masyarakat, begitu juga dengan bandar HP berkamuflase sebagai seorang petani di desanya.

Fazriansyah, S.Pd juga menerangkan bahwa kalangan remaja dijadikan sebagai jasa kurir untuk modus menghilangkan jejak para bandar yang selama ini menjadi senjata sakti guna memutus mata rantai peredaran Narkoba telah terbaca oleh aparat keamanan, sehingga para bandar tidak bisa berdalih dan harus menempati hotel prodeo.

Memang sangat disayangkan para bandar merekrut kurir dari kalangan remaja dengan imbalan hanya sebatas bisa menggunakan narkoba secara gratis, namun upaya aparat keamanan dan bekal informasi dari masyarakat modus ini sudah mulai terungkap.

Mengungkap jaringan pengedar narkoba tidaklah semudah yang kita bayangkan karena Polisi harus betul-betul jeli dalam menjejaki, mengintai dan memastikan barang bukti ada pada pelaku apalagi narkoba jenis sabu yang mudah disembunyikan atau dihilangkan oleh para pelaku, menyulitkan aparat keamanan dalam situasi tertentu. 

Selain itu, bandar narkoba jenis sabu di Aceh Tenggara terkadang muncul dari sosok yang tidak terduga seperti ibu rumah tangga dan lansia berkamuflase dengan usaha dagang lainnya.

Sehingga setiap pengungkapan kasus narkoba patut kita apresiasi kepada Satresnarkoba tanpa melihat besar kecilnya karena semua merupakan upaya pemberantasan narkoba di Kabupaten Aceh Tenggara sesuai komitmen Kapolres Aceh Tenggara apalagi pada momen peringatan Hari Bhayangkara Ke-78 dan Hari Anti Narkoba Internasional, tandasnya.

Secara terpisah tentang adanya pernyataan Ketua Komisi A DPRK Aceh Tenggara Sufyan dari Partai Demokrat dalam pemberitaan salah satu media yang telah menegur Kapolres Aceh Tenggara atas lemahnya kinerja dalam pemberantasan narkoba di Kab Aceh Tenggara itu berita bohong dan telah dibantah langsung oleh saudara Sufyan. 

"Saya mengutuk keras pencatutan diri saya dalam pernyataan media telah menegur Kapolres atas kinerjanya selama ini dan akan menuntut media bersangkutan apabila tidak meralat pemberitaan ini,  saya secara pribadi dan organisasi tidak memiliki permasalahan dengan Kapolres Aceh Tenggara bahkan saya sangat kagum dan mengapresiasi kinerja Kapolres Aceh Tenggara selama ini", tegas Sufyan.

Selasa, 25 Juni 2024

Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Cirebon Kota Gelar Perlombaan Bulu Tangkis



POLRES CIREBON KOTA,-Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78, Polres Cirebon Kota menggelar turnamen badminton pada Selasa (25/6/24).

Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.Ik.,M.M dan dihadiri oleh Wakapolres Cirebon Kota, Kompol Rizky Adi Saputro, S.H.,S.Ik serta para pejabat utama (PJU), Kabag, Kasat, dan Kapolsek.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, menjelaskan bahwa turnamen ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara anggota Polres dan meningkatkan kesehatan serta kebugaran mereka.

"Hari ini, dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke-78, Polres Cirebon Kota melaksanakan kejuaraan badminton antara Polsek dengan satuan yang ada di Polres," ujarnya.

"Tujuannya adalah untuk mempererat silaturahmi. Kemudian, dengan berolahraga, kita berharap semua anggota Polres menjadi sehat, segar, semangat, dan bahagia," imbuhnya.

Turnamen yang dimulai pukul 14.00 WIB ini diikuti oleh sembilan Polsek di bawah Polres Cirebon Kota.

Kapolres menambahkan, dengan adanya turnamen ini, diharapkan bibit-bibit atau hobi dari anggota polisi, khususnya di bidang badminton, bisa tersalurkan dengan baik.

Selain prestasi, acara ini juga menyediakan hadiah hiburan berupa peralatan rumah tangga seperti kipas angin dan setrika.

"Hadiah-hadiah ini diharapkan dapat bermanfaat bagi anggota polisi dan keluarganya di rumah," ungkapnya.

Turnamen badminton ini menjadi salah satu rangkaian acara dalam peringatan HUT Bhayangkara ke-78 yang tidak hanya meningkatkan kebugaran fisik anggota Polres, tetapi juga mempererat hubungan dan kebersamaan di antara mereka.

((Babil))